Jenis-Jenis Kurma Populer, Termasuk Kurma Kesukaan Nabi


Kurma atau dalam bahasa Arab disebut Tamr (تمر) adalah tanaman palma (Arecaceae) dalam genus Phoenix dimana buahnya dapat dimakan. Sudah sejak lama, tanaman kurma telah dibudidayakan dan menjadi makanan pokok di Timur Tengah selama ribuan tahun lamanya.

Di negara-negara Islam, buah kurma juga biasa dijadikan sebagai hidangan utama untuk berbuka puasa saat menjalani puasa di bulan Ramadan. Selain rasanya enak dan manis, buah kurma juga terkenal memiliki banyak kandungan zat gizi yang baik bagi kesehatan. Dikelompokkan menjadi tiga golongan utama yaitu lunak, semi kering, dan kering, ada ratusan jenis kurma yang bisa dijumpai di seluruh dunia ini. 

Jenis jenis kurma
via labbaik.id

Dirangkum dari berbagai sumber, berikut di antara jenis-jenis kurma populer, termasuk kurma kesukaan Nabi beserta informasinya:

1. Kurma Khalas


Kurma ini merupakan salah satu jenis kurma favorit masyarakat Arab Saudi. Tidak heran, jenis kurma ini banyak tumbuh di wilayah Huffuf dan juga Qatif di bagian timur Arab Saudi. Kurma khalas memiliki ukuran sedang dengan warna coklat kemerahan. Daging buahnya memiliki tekstur lembut dan lengket.

Sedangkan tingkat kemanisan kurma ini tidak terlalu tinggi sehingga banyak disukai untuk dikonsumsi sehari-hari oleh masyarakat Arab. Banyak orang mengatakan rasa kurma khalash ini manis dan enak seperti halnya rasa karamel. Kurma khalas juga termasuk di antara salah satu jenis kurma terbaik kelas atas.

2. Kurma Sukkari


Banyak tumbuh di daerah Arab Saudi, kurma Sukkari atau sering disebut si Ratu Kurma merupakan salah satu jenis kurma yang menjadi kegemaran raja-raja di Timur Tengah. Mungkin karena inilah kurma sukkari ini termasuk kurma mahal dibanding jenis-jenis lainnya.

Kurma sukkari memiliki bentuk hampir bulat dengan warna coklat gelap. Rasa daging buahnya sangat manis seperti namanya, sukkari, yang dalam bahasa Arab berarti gula. Meski bagian luarnya kering renyah, daging buahnya terasa lembut saat bersentuhan dengan lidah. Kurma jenis ini juga memiliki rasa yang khas dan istimewa di banding jenis kurma lainnya. 

3. Kurma Thoori


Jenis kurma ini sangat populer di negara Aljazair dan banyak ditemui di mana-mana, termasuk di Indonesia. Kurma thoory atau thuri ini juga cukup tahan lama jika disimpan, sehingga bisa dinikmati kapan saja. Kurma thoori termasuk jenis kurma kering yang memiliki warna cokelat kemerahan.

Uniknya, ketika diawetkan warnanya akan berubah menjadi kebiru-biruan. Meski memiliki kulit cenderung keriput dengan tekstur daging buah agak keras, kurma ini memiliki dominasi rasa manis serta terdapat sentuhan rasa kacang saat dimakan. 

4. Kurma Mazafati


Banyak tumbuh di wilayah Kerman, Iran, kurma yang juga dijuluki kurma bam ini merupakan jenis kurma paling popular dan terkenal di Iran, bahkan kurma mazafati ini menyumbang sekitar 20% dari jumlah eksport kurma di Iran.

Jenis kurma mazafati memiliki ukuran sedang, berwarna gelap, dan dagingnya bertekstur lembut. Rasanya buahnya cenderung manis dan menyegarkan. Meski kurma mazafati biasa dikonsumsi selagi masih segar, jenis kurma ini juga bisa tahan lama bahkan dapat disimpan hingga dua tahun jika disimpan pada suhu minus lima derajat Celsius. 

5. Kurma Ajwa


Mungkin banyak yang sering mendengar nama jenis kurma satu ini. Ya, kurma ajwa adalah salah satu jenis kurma kegemaran dan kesukaan Nabi Muhammad SAW sehingga sering juga disebut kurma Nabi. Bahkan dalam sebuah hadits disebutkan bahwa "Barang siapa mengonsumsi tujuh butir kurma ajwa pada pagi hari, maka hari itu ia tidak akan terkena racun maupun sihir" (HR Al-Bukhari dan Muslim).

Selain keistimewaannya ini, jenis kurma yang tumbuh di kota Madinah ini juga memiliki cita rasa khas lain daripada yang lain. Buahnya berwarna hitam gelap, bertekstur lembut dan memiliki rasa enak tidak terlalu manis menyerupai kismis. Kurma ini juga sangat baik untuk kesehatan. 

6. Kurma Khudri


Kurma Khudri cukup banyak ditemui di pasaran, bahkan sering dijadikan oleh-oleh ketika baru pergi haji atau umrah. Selain itu, jenis kurma ini juga cukup populer di kalangan para koki. Hal ini karena kurma khudri juga sering dijadikan bahan olahan makanan dengan isian cokelat, kacang almond dan sebagainya.

Kurma ini memiliki warna merah kecoklatan, berukuran agak besar, tekstur daging tebal, kering dan kenyal. Rasanya tidak terlalu manis mirip seperti karamel. Kurma khudri juga kaya akan serat, kalium, magnesium dan vitamin sehingga baik untuk kesehatan. Rasa tidak terlalu manis ini membuat kurma khudri cocok untuk dikombinasikan dengan isian berbagai cita rasa pada makanan.

7. Kurma Amer hajj


Jenis kurma ini merupakan varietas kurma terkenal dari Irak. Kurma amer hajj atau amir hajj ini juga sering disebut dengan the visitor's date atau kurma tamu karena memang masyarakat Irak biasa menjadikan kurma ini sebagai hidangan bagi para tamu yang datang berkunjung ke rumah mereka.

Kurma amer hajj memiliki daging tebal dengan tekstur lembut dan kulit tipis. Sedangkan rasanya manis seperti karamel dengan sensasi sedikit ada rasa pedasnya. Jika anda sedang berada di timur tengah dan ingin membelinya, harga kurma ini juga cukup murah dan terjangkau sehingga cukup nyaman untuk menghemat pengeluaran anda. 

8. Kurma Medjool


Berbeda dengan jenis-jenis sebelumnya, kurma Medjool adalah salah satu varietas kurma yang selain dijumpai di kawasan timur tengah juga banyak dibudidayakan di wilayah Arizona, Amerika Serikat. Karena ukurannya yang jauh lebih besar dari jenis kurma lainnya, kurma medjool juga sering dijuluki raja kurma atau cadillacnya kurma, dengan ukuran panjang bisa mencapai 10-15 cm.

Jenis kurma ini memiliki warna coklat muda dengan daging buah gemuk, tebal dan lembab. Rasanya memiliki aroma manis yang khas sehingga banyak orang menyukai kurma jenis ini. Kandungan serat dan mineral penting seperti potassium, magnesium, tembaga, dan mangan dalam kurma ini juga membuat kurma ini sangat baik bagi kesehatan.

9. Kurma Safawi


Kurma safawi adalah salah satu jenis kurma terbaik setelah kurma ajwa yang banyak dijumpai di kota Madinah. Kurma Safawi juga paling digemari karena jumlahnya banyak dan mudah didapatkan di Madinah. Selain cukup populer di pasaran, kurma safawi juga memiliki keunggulan tertentu dibanding jenis kurma lainnya.

Kurma safawi memiliki warna coklat gelap dengan daging buah bertekstur lembab, tebal, legit dan kenyal. Rasanya lezat dengan cita rasa manis alami sehingga dapat menjadi sumber energi bagi tubuh tanpa perlu khawatir akan kadar gula dalam darah. Manfaat lainnya, kurma safawi juga kaya akan kandungan serat sehingga baik untuk kelancaran sistem pencernaan anda. 

10. Kurma Deglet Noor


Jenis kurma terakhir ini merupakan varietas unggul yang sangat terkenal di Libya, Algeria, Amerika, dan Tunisia. Dalam bahasa Indonesia, nama jenis kurma ini bermakna "kurma yang bercahaya" karena buahnya berwarna kuning keemasan atau terang saat terkena sinar matahari. Bahkan kabarnya biji dalam daging buah ini bisa terlihat saat kurma ini didekatkan ke cahaya.

Daging buahnya agak kering dengan tekstur lembut sedikit renyah. Sedangkan rasanya legit mirip madu namun tidak terlalu manis. Selain terkenal di wilayah timur tengah, kurma Deglet Noor juga cukup populer di seluruh dunia karena jenis kurma ini juga cocok untuk diolah menjadi campuran pada puding dan kue.

Itulah di antara jenis-jenis kurma populer yang banyak digemari warga di seluruh dunia. Tentunya selain enak dan manis rasanya, masing-masing jenis kurma tersebut juga memiliki banyak manfaat yang baik bagi kesehatan tubuh kita. Demikian. Semoga bermanfaat.

Labels: Info & Sains, Mozaik

Thanks for reading Jenis-Jenis Kurma Populer, Termasuk Kurma Kesukaan Nabi. Please share...!