Cara Mudah Mengetahui Jumlah Artikel (Postingan) Blog Orang Lain

Seringkali kita dibuat penasaran dengan jumlah artikel yang ada di blog milik orang lain. Ada banyak alasan mengapa kita ingin mencari tahu berapa jumlah postingan blog orang lain, salah satunya yaitu untuk kita jadikan sebagai motivasi dalam ngeblog. Hal inilah yang kadang membuat kita penasaran untuk mencari tahu seberapa banyak sih jumlah artikel yang dimiliki oleh blogger-blogger kenamaan ketika mereka telah berhasil mendapatkan kesuksesan dari blog yang mereka kelola.

cari tahu jumlah postingan blog orang lain
ilustrasi

Memang memiliki artikel dalam jumlah banyak bukanlah jaminan bahwa blog dapat meraih sukses, tetapi tidak ada salahnya jika hal itu kita jadikan target untuk meraihnya, tentunya hal ini juga dibarengi dengan kualitas artikel yang memadai. Terlebih Google pun tentunya juga lebih memprioritaskan blog atau situs yang selalu rajin update postingan ketimbang blog yang memiliki artikel sedikit, jarang update, atau bahkan tidak pernah update sama sekali. 

Nah, sekarang bagaimana caranya agar kita dapat mengetahui jumlah artikel blog milik orang lain?. 

Sebenarnya kita dapat mencari tahu hal itu dengan melihat langsung dari sitemap (daftar isi) blog tersebut. Namun tidak semua blog dipasangi dengan sitemap, kalau pun ada kita juga harus menghitungnya secara manual untuk mengetahuinya. Atau kita juga bisa mengetahuinya lewat navigasi halaman bernomor di blog tersebut. Namun kita juga harus menghitungnya secara manual, dan lagi-lagi banyak juga blogger yang tidak menampilkan fitur ini di blognya. 

Kalau begini, jadi bagaimana untuk melihatnya?. Tenang, anda tidak perlu khawatir, pada postingan kali ini kita akan belajar bersama untuk mencari tahu hal itu dengan menggunakan script khusus dan bantuan tool dari w3schools.com. Silahkan ikuti petunjuk di bawah ini. 


2. Selanjutnya salin script di bawah ini dan tempelkan ke dalam kotak yang tersedia (sebelumnya hapus dulu kode dalam kotak editor):

<center> <script style="text/javascript"> function showpostcount(json) { document.write('Jumlah Artikel : <u><b>' + parseInt(json.feed.openSearch$totalResults.$t,10) + '</b></u><br>');}</script> <script src="https://santossalam.blogspot.com/feeds/posts/default?alt=json-in-script&callback=showpostcount"></script><script style="text/javascript"></script> <script style="text/javascript"> function numberOfComments(json) { document.write('Jumlah Komentar : <u><b>' + json.feed.openSearch$totalResults.$t + '</b></u><br>');}</script> <script src="https://santossalam.blogspot.com/feeds/comments/default?alt=json-in-script&callback=numberOfComments"></script> </center> 

Keterangan: 
  • Ganti santossalam.blogspot.com dengan link URL blog yang ingin anda lihat jumlah postingannya. Ganti dua-duanya untuk mengetahui jumlah artikel dan jumlah komentar di blog tersebut. 
  • Script ini hanya berfungsi untuk blog berplatform blogger, baik itu sudah TLD maupun yang masih pakai blogspot. 

3. Jika sudah, silahkan klik tombol Run dan lihat hasilnya. 

hasilnya
Contoh hasilnya

Dengan cara ini, anda pun sudah dapat mengetahui jumlah postingan termasuk jumlah komentar di blog milik orang lain yang ingin anda cari tahu. 

Demikianlah cara mengetahui jumlah artikel blog orang lain dengan mudah. Semoga dapat menjawab rasa penasaran anda. Semoga bermanfaat.

Labels: Blogging

Thanks for reading Cara Mudah Mengetahui Jumlah Artikel (Postingan) Blog Orang Lain. Please share...!

6 comments on Cara Mudah Mengetahui Jumlah Artikel (Postingan) Blog Orang Lain

  1. Balasan
    1. Silahkan dicoba dan terima kasih kunjungannya.

      Hapus
  2. Boleh dicoba nih caranya, untuk mengetahui jumlah artikel blog saingan saya

    BalasHapus
  3. Balasan
    1. Sama-sama, smoga bisa membantu menjawab rasa penasaran anda.

      Hapus

Terima kasih telah berkunjung ke blog saya, silahkan berkomentar dengan sopan. Maaf, Komentar berisi Link Aktif, Promosi Produk Tertentu, J*di, P*rn*, Komentar berbau SARA dan Permusuhan, tidak akan dipublish.