Kesehatan merupakan nikmat yang harus selalu kita syukuri. Namun kesehatan akan terganggu manakala tubuh kita kekurangan nutrisi. Kekurangan gizi (malnutrisi) merupakan gangguan kesehatan serius yang terjadi ketika tubuh tidak mendapat asupan nutrisi yang cukup. Padahal, nutrisi ini sangat penting agar tubuh dapat menjalankan fungsinya dengan baik.
Makanan merupakan sumber energi sekaligus sumber nutrisi yang dibutuhkan oleh tubuh kita, semakin sedikit kita makan semakin sedikit nutrisi yang kita peroleh, tetapi semakin banyak makan itu pun tidak menjamin kita mempunyai nutrisi yang baik untuk tubuh, jika asupan tubuh bukanlah makanan yang bergizi maka sama saja tubuh tetap kekurangan nutrisi.
Banyak dari kita yang seringkali tidak menyadari ketika tubuh kekurangan nutrisi. Oleh karenanya perlu bagi kita untuk selalu menjaga tubuh agar tetap sehat, dan pastikan kita menyadari tanda-tanda tubuh yang kekurangan nutrisi. Dikutip dari berbagai sumber, berikut tanda-tanda tubuh kekurangan nutrisi:
1. Sulit sembuh atau disebut juga Delayed healing, yaitu kekurangan nutrisi yang terjadi ketika kita luka atau cedera, namun luka atau cedera tersebut lama sembuhnya. Jika terjadi demikian maka harus kita pastikan untuk selalu makan yang cukup dan bagi yang menjalani diet ketat maka perlu ditinjau ulang atau hentikan dulu sesaat, sebab kalori dan protein banyak dibutuhkan untuk proses penyembuhan.
2. Rambut mudah rontok, ditandai dengan rambut yang mudah sekali rontok atau rambut lebih cepat rontok dari biasanya. Kekurangan protein, kekurangan lemak, dan kurangnya vitamin B dari biji-bijian seperti gandum merupakan penyebab rambut mudah rontok. Untuk mengatasinya pastikan tubuh kita untuk mendapatkan cukup protein, lemak sehat, dan sumber-sumber yang baik dari karbohidrat glisemik rendah. Pastikan juga untuk mengonsumsi suplemen B sebagai gantinya.
3. Tulang terlihat menonjol, juga termasuk salah satu tanda-tanda utama gejala awal kurang nutrisi. Tulang yang terlihat menonjol biasanya terjadi pada tulang dada atau punggung. Berat badan yang menurun menunjukan tubuh tidak mendapatkan asupan nutrisi yang cukup. Tubuh kita kekurangan lemak yang menyebabkan tubuh terlihat lemah dan kurus.
4. Kuku mudah patah atau rapuh. Kuku yang mudah sekali patah, mengelupas atau bahkan berdarah adalah tanda lain tubuh kehilangan nutrisi penting. Kekurangan magnesium adalah salah satu penyebab terjadinya kerusakan kuku ini. Untuk mencegah hal tersebut pastikan tubuh kita untuk mendapatkan nutrisi yang cukup, terutama protein yang sehat, seperti kacang-kacangan dan biji-bijian. Mengonsumsi buah-buahan seperti alpukat dan pisang, sayuran terutama semua sayuran hijau juga dapat mengatasi hal ini.
5. Gigi rusak, seperti gigi yang mengikis, gusi berdarah, atau bau napas yang tidak enak terus menerus bersamaan dengan gejala-gejala lainnya. Segala jenis infeksi gigi yang tidak hilang merupakan tanda-tanda kekurangan nutrisi. Terlalu banyak makanan yang mengandung gula bisa menjadi penyebab utamanya. Oleh karenanya cukupi nutrisi dan perbanyak asupan vitamin C terutama untuk gusi berdarah.
6. Lidah pecah-pecah atau lidah seperti terbelah-belah ini bisa terjadi karena tubuh kekurangan vitamin B. Oleh karena itu perbanyaklah makan ikan dan juga tambahkan kedelai dalam menu makan.
7. Kulit kering, memang bisa juga disebabkan terlalu lama berada ditempat yang dingin seperti tempat ber AC, di puncak gunung dan tempat-tempat dingin lainnya. Tetapi kulit kering juga bisa terjadi karena makanan yang kita konsumsi kurang mengandung vitamin A. Oleh karenanya cukupi nutrisi yang mengandung vitamin A, seperti sarapan dengan perpaduan mentega yang ternyata banyak mengandung vitamin A.
8. Tangan terasa dingin, maksudnya adalah tangan yang gampang dingin. Ini terjadi karena tubuh kekurangan yodium. Untuk mengantisipasi hal ini perlu kita tambahkan menu makanan dari laut, seperti rumput laut, udang-udangan atau makanan lainnya seperti cranberry, yogurt dan kentang.
9. Penuaan dini. Sebuah studi menunjukkan bahwa kualitas makan yang buruk dapat menyebabkan penuaan dini. Oleh karenanya biasakan untuk mulai perbanyak mengkonsumsi vitamin A, E dan makanan yang mengandung banyak antioksidan, diantaranya terdapat pada buah-buahan dan sayuran.
Demikianlah informasi mengenai tanda-tanda tubuh kekurangan nutrisi. Semoga kita semakin peduli terhadap kesehatan tubuh kita dengan memberi asupan makanan yang baik dan kaya nutrisi. Sekian.
Labels:
Kesehatan
Thanks for reading Tanda-Tanda Tubuh Kekurangan Nutrisi. Please share...!
0 Komentar untuk "Tanda-Tanda Tubuh Kekurangan Nutrisi"
Terima kasih telah berkunjung ke blog saya, silahkan berkomentar dengan sopan. Maaf, Komentar berisi Link Aktif, Promosi Produk Tertentu, J*di, P*rn*, Komentar berbau SARA dan Permusuhan, tidak akan dipublish.