Cara Membuat Nama Author dan Label di bawah Judul Postingan Blogspot


Pada sebuah blog, biasanya kita jumpai nama author (admin atau penulis) blog yang muncul di bawah judul postingan, atau di atas artikel. Selain itu, biasanya disamping nama author juga tertera keterangan waktu posting, label dan jumlah komentar. Namun sayangnya bagi para pengguna template blogspot bawaan standar, biasanya tidak dijumpai fitur-fitur ini. Memang untuk tampilan profil author sebetulnya ada, tapi munculnya bukan di bawah judul postingan, melainkan di bawah artikel atau postingan. Caranya yaitu dengan mengatur settingan posting blog (centang profil author) pada menu tataletak di dashboard blogger.

Jika anda pengguna blogspot standar dan ingin nama anda (sebagai author) muncul di bawah judul postingan anda, ada cara yang bisa anda lakukan. Tapi sebelumnya ada baiknya anda menentukan tampilan apa saja yang hendak anda munculkan di bawah judul postingan anda, agar loading blog anda tidak menjadi semakin berat. Apakah anda ingin hanya memunculkan nama anda sebagai author?, ataukah ingin menampilkan juga waktu posting, label dan jumlah komentar?. Kalau saya sendiri menyarankan cukup hanya menampilkan nama author dan label postingan. Berikut contoh penampakannya (pada tampilan mobile). 

Buat author bawah judul posting
tanpa garis kotak merah

atau mungkin seperti di bawah ini

Author dan label keren

Mengapa hanya nama author dan label yang dimunculkan?. Semua memang tergantung selera anda, namun kalau saya sendiri beralasan agar hal itu tidak banyak berpengaruh terhadap loading blog, sehingga dengan cukup nama author dan label saja yang ditampilkan, loading blog akan tetap ringan. Atau pun bisa juga cukup nama author saja yang ditampilkan, sehingga akan semakin ringan. Bagaimana cara menerapkannya?. Ikuti langkah-langkah berikut ini. 

1. Buka akun blogger anda

2. Pilih menu tema dan klik edit html

3. Cari kode <div class='post-header-line-1'/>

Jika ingin hanya menampilkan nama author, maka salin kode berikut ini di bawah kode di atas

<div style='margin: 10px 0;'><span style='background:transparent url(https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEhBgmTELbhmMbhiN4G81l83PKVcNL2EuUOw0I2oH44kng8UPiIpRyfXU6HozJpVvHNPDWktT6afuw7k-SR3rjSv0La9Vy6V9bh07ZkShK_-xwszUkeQu_CjtrttKwMWdgae48DR_fdDeeo/s1600/author.gif) no-repeat scroll top left;padding-left:20px;font-size:11px;'><a href='https://www.blogger.com/profile/1555575XXXXXXXXXXXXX'><b>Nama Profil Anda</b></a></span></div>

Jika ingin menampilkan nama author sekaligus label, maka pakai kode berikut ini (atau ditambahkan saja) 

<div style='margin: 10px 0;'><span style='background:transparent url(https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEhBgmTELbhmMbhiN4G81l83PKVcNL2EuUOw0I2oH44kng8UPiIpRyfXU6HozJpVvHNPDWktT6afuw7k-SR3rjSv0La9Vy6V9bh07ZkShK_-xwszUkeQu_CjtrttKwMWdgae48DR_fdDeeo/s1600/author.gif) no-repeat scroll top left;padding-left:20px;font-size:11px;'><a href='https://www.blogger.com/profile/1555575XXXXXXXXXXXXX'><b>Nama Profil anda</b></a></span> |  <span style='background:transparent url(https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEgXC_j-arJng1y8ITqWClchdJ2x3tL9umYsDVnLxE-MFMTjuWsHYiqwCA4gSb0wSSQKz05bAzQzEO5-fcufd0peFo2GopC_UB5Egh7StaR0WT88209_3rRpBlI9HOJPtCxnxnTqSfCB0yc/s1600/tag+icon.gif) no-repeat scroll top left;background-position:0px -1px;padding-left:23px;font-size:11px;'><b:if cond='data:post.labels'>
          <b:loop values='data:post.labels' var='label'><a expr:href='data:label.url + "?max-results=7"' rel='tag'><data:label.name/></a><b:if cond='data:label.isLast != "true"'>~</b:if></b:loop></b:if></span></div>

Keterangan: 

Tulisan berwarna merah ganti dengan nama profil blogger anda atau nama siapapun terserah anda. Dan tulisan berwarna biru ganti dengan URL profil blogger anda, sehingga ketika nama profil anda diklik akan menuju keterangan akun profil anda. 

Atau kalau tidak ingin ribet pakai saja kode di bawah ini (pastikan kode font awesome telah terpasang di blog anda)

<div class='post-info'>
<span class='post-author'><i class='fa fa-user'/>&amp;nbsp;<b:if cond='data:post.authorProfileUrl'><a expr:href='data:post.authorProfileUrl' rel='author' title='author profile'><b><data:post.author/></b></a><b:else/><data:post.author/></b:if></span> _ <span class='post-labels'><b:if cond='data:post.labels'><i class='fa fa-tags'/>&amp;nbsp;<b:loop values='data:post.labels' var='label'><a expr:href='data:label.url' rel='tag'><b><data:label.name/></b></a><b:if cond='not data:label.isLast'>~</b:if></b:loop></b:if></span>
</div>

4. Jika sudah silahkan simpan kembali template anda dan lihat hasilnya.

Jika anda menampilkan dua tampilan blog, yaitu versi web maupun mobile, anda bisa pasang pada tampilan keduanya atau salah satunya saja. Pastikan saja di mana anda ingin menampilkannya. Kalau saya sendiri hanya saya tampilkan di versi mobile, karena di versi web sudah saya tampilkan widget profil saya (about me), sehingga tidak perlu lagi saya pasang fitur ini. Sekian. Semoga bermanfaat.

Labels: Blogging

Thanks for reading Cara Membuat Nama Author dan Label di bawah Judul Postingan Blogspot. Please share...!

6 comments on Cara Membuat Nama Author dan Label di bawah Judul Postingan Blogspot

  1. Thank tipsnya, saya mau tanya cara buat seperti ini gmn ya
    Home » Blogging » Cara Membuat Nama Author dan Label di bawah Judul Postingan Blogspot

    BalasHapus
    Balasan
    1. Itu fitur breadcrumbs gan, biasanya di tiap-tiap template blog sudah ada. Kalau belum ada bisa juga ditambahkan sendiri, banyak tutorial yg membahasnya. Atau bisa juga baca postingan saya yg ini: https://santossalam.blogspot.com/2020/01/mengatasi-breadcrumbs-error-karena-data-vocabulary-org-schema-deprecated.html

      Kalau di template belum ada breadcrumbnya, maka tinggal tambahkan saja kode-kodenya.

      Hapus
  2. Kalau cara menampilkan nama penulis dan foto penulis, penjelasan singkat mengenai penulis gmn mas?

    BalasHapus
    Balasan
    1. Kalau itu bisa pake widget profil bawaan blogspot, tinggal tambahkan saja lewat menu layout. Bisa juga buat sendiri seperti yg pernah saya ulas di artikel berikut ini: https://santossalam.blogspot.com/2020/03/membuat-author-box-about-simpel-media-sosial.html

      Tinggal ubah kalimatnya sesuka hati, url profil blogger, dan link sosial media jika diperlukan.

      Hapus
  3. Ini blogku lagi salah kode html, postingan yang punya 2 label otomatis tampil jadi 2. Gmina ya solusinya?

    BalasHapus
    Balasan
    1. mungkin bisa dihapus saja salah satu kode untuk labelnya (biasanya pakai kode: .. data:post.labels ..)

      Hapus

Terima kasih telah berkunjung ke blog saya, silahkan berkomentar dengan sopan. Maaf, Komentar berisi Link Aktif, Promosi Produk Tertentu, J*di, P*rn*, Komentar berbau SARA dan Permusuhan, tidak akan dipublish.