Sejak diluncurkan pada tahun 2010, instagram telah menjadi salah satu platform media sosial populer yang banyak digunakan hingga saat ini. Media sosial yang banyak digandrungi anak muda ini mengutamakan layanan posting melalui foto dan video. Selain untuk sekedar having fun atau pamer aktivitas, layanan berbagi foto maupun video ini juga banyak dimanfaatkan oleh para pebisnis untuk berjualan atau mendapatkan penghasilan lewat bisnis online yang mereka jalankan.
Di antara kelebihan yang ditawarkan instagram adalah berbagai fitur yang mudah digunakan. Memposting foto atau video, memfollow, mengomentari, memberi like, hingga searching sesuai hashtag pun bisa dilakukan dengan sangat praktis, sehingga tidak heran jika instagram menjadi media populer yg cepat menarik minat masyarakat untuk menggunakannya. Karena memang sebagai tempat berbagi foto dan video, banyak foto dan video keren yang bisa kita temukan di Instagram. Hanya saja memang salah satu kelemahan instagram adalah kita tidak bisa mengunduhnya untuk disimpan.
Memang sampai saat ini aplikasi Instagram belum mempunyai fitur untuk unduh atau simpan, sehingga pengguna hanya bisa mengunggahnya dan orang lain hanya bisa melihatnya. Mungkin kita bisa mengakalinya dengan menggunakan aplikasi tambahan untuk dapat mengunduh gambar atau video menarik yang kita perlukan, namun tetap saja hal itu bikin kita ribet untuk melakukannya. Tapi tenang saja, karena sebenarnya ada cara mudah untuk dapat mendownload foto atau video dari instagram tanpa perlu menginstal aplikasi tambahan.
Untuk dapat download gambar atau video dari instagram dengan mudah, kita dapat memanfaatkan situs bernama Downloadgram. Dengan situs ini, kita bisa mengunduh foto atau video dari instagram dengan mudah ke dalam galeri smartphone kita. Bagaimanakah caranya?. Berikut langkah-langkahnya:
1. Buka situs downloadgram, atau kunjungi saja link berikut ini:
2. Kembali ke halaman instagram pada gambar atau video yang hendak kita unduh, dan salin atau copy link pada halaman tersebut. Caranya yaitu tap ikon titik tiga yang berada di atas foto yang ingin kita simpan. Setelahnya, pilih salin tautan untuk mengcopy link halaman tersebut. Misalnya seperti berikut ini:
3. Pada situs downloadgram, pastekan link yang kita salin tersebut pada kotak yang tersedia dan kemudian klik download.
4. Kita mesti menunggu loading terlebih dulu. Jika sudah muncul tombol untuk simpan, silahkan klik Download Image untuk simpan foto tersebut.
Jika proses download sudah selesai, foto yang sudah kita download pun akan otomatis masuk ke dalam folder galeri smartphone kita. Demikian. Semoga bermanfaat.
Labels:
Tips & Cara
Thanks for reading Cara Mudah Simpan (Download) Foto Atau Video dari Instagram. Please share...!
0 Komentar untuk "Cara Mudah Simpan (Download) Foto Atau Video dari Instagram"
Terima kasih telah berkunjung ke blog saya, silahkan berkomentar dengan sopan. Maaf, Komentar berisi Link Aktif, Promosi Produk Tertentu, J*di, P*rn*, Komentar berbau SARA dan Permusuhan, tidak akan dipublish.