Pentingnya Template Bagi Sebuah Blog (Pengalaman)


Ya, pastilah blog hanya bisa dinikmati dan dibaca jika menggunakan template, apa pun itu bentuk tampilannya. Namun yang saya maksud di sini bukanlah hal itu. Bagi saya yang memang cukup peduli akan pentingnya sebuah tampilan, memilih template untuk sebuah blog memang perlu perhitungan cermat agar hasilnya bisa sesuai dengan yang diharapkan.

Selain harus memenuhi faktor-faktor penting seperti SEO, fast loading, dan responsive, sebuah blog juga harus didesain sedemikian rupa agar terlihat menarik bagi pengunjung, sehingga mereka akan tertarik untuk membaca isi dalam blog tersebut. Meski begitu, hal terpenting tentunya konten blog juga harus benar-benar berkualitas sehingga blog dapat memberikan manfaat bagi setiap pembacanya.

Template blog
via shutterstock

Kembali ke persoalan template, saya ingin bercerita bahwa template yang saya pakai di blog ini saat ini adalah template kedua yang saya gunakan. Sebelumnya, dari awal mula ngeblog di akhir tahun 2015 sampai awal tahun 2020 ini, saya memang tidak pernah gonta-ganti template. Saya setia pada satu template, di mana template yang saya pakai waktu itu adalah salah satu template bawaan dari blogger (blogspot).

Seiring aktivitas ngeblog, saya desain kembali template tersebut agar semakin menarik dilihat dan tentunya sembari mengatur SEO nya agar bisa bersaing dengan blog-blog lainnya di hasil pencarian google. Selain itu, template blog juga saya atur keresponsivannya agar mudah juga untuk dinikmati bagi pengguna mobile atau seluller atau hape.
Semakin lama ngeblog, ternyata ada banyak hal tidak terduga saya temui saat menggunakan template standar dari blogspot yang saya desain kembali tersebut. Entah karena pengaturan SEO yang saya lakukan (meski kebanyakan lupa apa yang sebenarnya pernah saya lakukan), atau mungkin karena blog sudah semakin berumur, sehingga tidak jarang saya temui beberapa artikel saya cukup bisa bersaing di halaman teratas hasil pencarian google, bahkan adakalanya menjadi yang nomer satu meski hanya blog gratisan (blogspot).

Saya memang tidak habis pikir dengan hal itu, namun semua itu pastinya perlu disyukuri dan menjadi penyemangat lebih bagi saya untuk konsisten dalam menulis di blog ini. Meski tampilannya standar, namun karena kelebihan-kelebihan itulah saya pun bertekad untuk tidak akan mengganti template blog saya tersebut. 

Template lama

Akan tetapi pada akhirnya datanglah suatu kondisi dimana saya harus memutuskan apakah saya akan tetap kekeuh untuk menggunakan template lama tersebut atau kah menggantinya dengan template baru. Hal ini sebetulnya terjadi berkaitan dengan masalah pada iklan google adsense yang saya pasang di blog saya ini.

Sebagai publisher adsense masih tergolong baru, beberapa bulan lalu blog saya ini mendapatkan masalah yakni kemunculan iklan dibatasi karena alasan tertentu seperti akun sedang dinilai atau karena trafik tidak valid (invalid traffic). Memang bukan saya saja yang mengalami hal ini. Beberapa blogger lain juga mengalami hal sama yakni iklan sangat jarang muncul sehingga pemasukan pun menjadi nihil. 

Pada awalnya saya memang tidak begitu khawatir, toh nantinya iklan akan muncul lagi selang waktu sekitar 20 an hari (lamanya pembatasan). Namun ketika pembatasan itu tetap saja datang berkali-kali pada blog saya ini, sementara blogger lain yang mengalami masalah ini biasanya hanya terkena dua kali pembatasan atau maksimal tiga kali, saya pun akhirnya berpikir apa yang salah dari blog saya ini.

Setelah hampir satu minggu tidak update postingan untuk memikirkan dan mencari solusi atas hal ini, saya pun akhirnya sampai pada keputusan besar untuk mengganti template blog kesayangan saya ini. Pertimbangan saya yaitu mungkin ada pengaruh dari template yang sudah saya modifikasi sedemikian rupa, termasuk dalam segi SEO, sehingga dinilai sebagai optimasi berlebihan yang pada akhirnya membuat trafik menjadi sering turun drastis dan iklan berkali-kali dibatasi.

Memang tidak mudah bagi saya untuk meninggalkan template yang sudah saya pakai bertahun-tahun lamanya, saya desain, dan modifikasi dengan susah payah sampai menjadi blog yang cukup bersaing di hasil pencarian google. Namun demi yang terbaik bagi blog ini, pada awal tahun ini saya pun dengan berat hati akhirnya mengganti template tersebut dengan template keren seperti sekarang ini. 

Template sekarang
tema sekarang

Sebelum memutuskan pakai template yang sekarang ini, saya pun juga tidak sembarangan dalam memilihnya. Banyak template sudah saya coba menggunakan blog cadangan saya. Namun setelah menemukan template ini dan melihat kelebihan-kelebihan yang dimilikinya, saya pun akhirnya mantap untuk menggunakan template buatan Romeltea media ini.

Dan Alhamdulillah, segala masalah yang sebelumnya terjadi kini tidak lagi menghampiri, trafik semakin naik dan semoga blog ini juga semakin maju dan bermanfaat bagi pembacanya. 

Kriteria Template Blog Yang Baik

Sebagai bahan pertimbangan bagi anda, sebetulnya template yang bagus digunakan untuk blog pada umumnya sebisa mungkin harus memenuhi kriteria seperti berikut ini:

  1. SEO Friendly alias ramah mesin telusur. Hal ini dimaksudkan agar blog mendapatkan banyak pengunjung dari hasil indeks mesin pencari seperti google, bing, dan semacamnya. 
  2. Desain Profesional. Tampilan desain blog yang profesional akan terlihat bahwa blog dibuat dengan serius, sehingga di mata pembacanya blog juga akan terlihat lebih kredibel dan terpercaya. Selain itu, blog juga akan lebih mudah digunakan oleh pembacanya (user friendly). 
  3. Fast Loading alias tampil cepat, tidak berat. Kecepatan loading memang salah satu faktor utama blog disukai oleh pengunjung. Blog yang loadingnya cepat tentu akan lebih banyak mendapatkan pengunjung dibandingkan blog dengan loading berat atau lemot. 
  4. Responsive alias Mobile Friendly. Seiring dengan banyaknya pengakses blog via handphone, blog juga harus ramah saat diakses via mobile. Jika blog mudah digunakan saat dikunjungi via seluler, tentunya Google juga akan lebih mudah mengindeksnya, dan pengunjung juga akan banyak berdatangan karena seperti kita tahu pengguna kini lebih banyak menggunakan HP untuk akses internet.

Selain beberapa kriteria di atas, ada banyak kriteria lain agar blog semakin berkinerja maksimal, seperti misalnya didukung dengan kelengkapan navigasi, struktur data yang baik, fitur-fitur widget penting, dan lain sebagainya. Namun tidak kalah penting juga, blog itu hendaknya sebisa mungkin dibuat sederhana, bersih, enak dilihat, mudah dibaca, loading ringan, dan pastinya memiliki konten-konten berkualitas.

Tepatlah kiranya ungkapan bahwa konten adalah raja. Apa jadinya sebuah blog jika hanya berisi konten-konten sampah tidak bermutu seperti hasil copy paste dan semacamnya. Dan artikel-artikel berkualitas tersebut tentunya juga akan lebih diminati dan disukai oleh pembaca jika didukung dengan tema blog yang unik, menarik, handal, dan berkinerja optimal.

Nah, jika anda kebetulan karena suatu pertimbangan ingin mengganti template blog anda, anda bisa cermati kriteria-kriteria di atas sebagai bahan pertimbangan ketika hendak memilih sebuah template untuk anda gunakan.

Jika anda pengguna platform blogspot seperti saya, anda mungkin bisa memilih menggunakan template yang telah disediakan blogger dengan memilih salah satu yang cocok untuk blog anda. Atau mungkin anda juga bisa memakai template gratisan atau pun template premium yang banyak dibagikan oleh para blogger untuk dipasang di blog anda.

Namun intinya pilihlah yang sesuai dengan beberapa kriteria di atas dan juga style anda agar blog sesuai dengan gaya anda dan dapat berkinerja lebih baik dari sebelumnya. Demikian. Semoga bermanfaat. 

Labels: Blogging

Thanks for reading Pentingnya Template Bagi Sebuah Blog (Pengalaman). Please share...!

0 Komentar untuk "Pentingnya Template Bagi Sebuah Blog (Pengalaman)"

Terima kasih telah berkunjung ke blog saya, silahkan berkomentar dengan sopan. Maaf, Komentar berisi Link Aktif, Promosi Produk Tertentu, J*di, P*rn*, Komentar berbau SARA dan Permusuhan, tidak akan dipublish.